Kamis, 23 Juli 2009

INDOSAT RAIH HR Excellent Award 2009

Jakarta, 20 Juli 2009 – Indosat kembali meraih HR Excellent Award 2009 untuk empat kategori masing-masing kategori Overall Tellent Management, Ricruitment & Succession Planing, Development Management dan Performance Management. Penghargaan diberikan kepada Group Head Human Capital Management Indosat Gandung A. Murdani yang diserahkan oleh Managing Director Lembaga Management Fakultas Ekonomi - Universitas Indonesia, Budi W. Soetjipto didampingi oleh Pemimpin Redaksi Majalah SWA Kemal E. Gani.

“Kami sangat bergembira menerima penghargaan ini sebagia pengakuan terhadap kualitas pengelolaan sumber daya manusia perusahaan. Kami berharap penghargaan ini akan semakin memacu kami untuk dapat menjadikan sumber daya manusia Indosat sebagai bagian strategis darin perusahaan yang dapat memberikan kinerja terbaik baik seluruh stakeholder perusahaan,“ demikkian disampaikan Gandung A. Murdhani.

Tahun ini untuk ketiga kalinya HR Excellent Award diselenggarakan oleh Majalah SWA bekerjasama dengan Lembaga Management Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia dan Human Resources Indonesia. HR Excellent menjadi penghargaan prestisius yang diberikan kepada perusahaan – perusahaan yang dipandang excellent dalam mengelola Sumber Daya Manusaia (SDM)–nya, mulai dari bagaimana menangani pencetakan business leader, tellent management, turnover karyawan, sistem remunerasi, pengembangan karier dan organisasi, sitem penilaian kompetensi, hingga system teknologi informasi yang diterapkan dan menjadi kunci utama keunggulan daya saing perusahaan.

Gandung A Murdani juga menjelaskan bahwa fungsi divisi SDM yang diemban Indosat ada dua. Pertama, membuat program supaya karyawan memiliki ketertarikan dengan perusahaan. Kedua, membuat program peningkatan kemampuan sesuai dengan divisi tempat karyawan bekerja. Indosat secara terus-menerus berupaya untuk meningkatkan kualitas SDMnya, melalui berbagai pengembangan karyawannya yang disesuaikan dengan kebutuhan bisnis dan industri.

HR Excellent Award 2009 sendiri merupakan hasil survei yang dilakukan dengan mengundang perusahaan-perusahaan untuk berpartisipasi secara sukarela, yang selanjutnya menyerahkan daftar karyawan sebanyak 80 karyawan mulai dari level bawah, menengah hingga level atas dari berbagai fungsi. Dan selanjutnya mengirimkan pertanyaan untuk 30 orang karyawan yang terpilih dari 80 karyawan dan pertanyaan yang ditujukan kepada departemen SDM setiap perusahaan. Proses penilaian yang dilakukan telah menghasilkan nama-nama perusahaan dinilai excellent dalam mengelola SDM mereka masing-masing (jowL)

Tidak ada komentar: